KIA Picanto MT 2008 SE OPT2

Picanto

KIA Picanto 2008 merupakan model penyempurnaan dari versi sebelumnya dengan berbagai perubahan, umumnya di bagian eksternal yakni desain bumper depan dan belakang, desain lampu depan dan belakang baru, kluster belakang, kap mesin, dan kaca spion.

Dilengkapi juga dengan mesh grille, lampu kabut pada bagian depan, headlamps dengan bezel hitam, ban 15-inch alloy, dan mesinnya ditingkatkan menjadi 1.100cc.

Panel speedometer dashboard pun turut dipercantik dengan lampu illuminasi warna orange yang dibalut interior dari plastik di seputar konsol bagian depan. Diklaim bahwa mobil ini sanggup menempuh hingga 18 kilometer per 1 liter bensin, namun untuk penggunaan dalam kota kisarannya di angka 11 - 14 km / liter.

Spesifikasi KIA Picanto 2008

Berikut adalah spesifikasi KIA Picanto yang saya rangkum sekedarnya dari berbagai website:


Type:KIA Picanto 5-Door Hatchback
Berat Total:852 kg
Mesin:1.100cc / 1.1 liter
Power:64 @ 5000 rpm to 5500 rpm
Torsi:97 @ 2800 rpm to 2900 rpm
Transmisi:5-speed manual / automatic transmission
Bahan Bakar:Bensin tanpa timbal
Konsumsi Bahan Bakar:43.5 to 53.3 to 57.6mpg (miles per gallon)
Standar Emisi:Euro-2
Emisi Gas Karbon CO2117g/km to 126g/km
Jumlah Penumpang:4 orang
Ban:15-inch alloy wheels
Posisi Kemudi:Kanan
Interior:Plastik
Fitur lainnya:- mesh grille
- front fog lamps
- black bezel headlamps
- unique dials with orange illumination
- headrests and alloy pedals
- air conditioning

Foto-foto KIA Picanto 2008:



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar