Review Singkat Game Watch Dogs

Watch Dogs

Setting_dan_pengembangan_Game_Watch_DOGS_PS3
Anda mungkin tidak asing lagi dengan nama game yang sangat populer di kalangan gamer ini. Watch Dogs (biasanya ditulis dengan gaya penulisan WATCH_DOGS) adalah sebuah video game bergenre "open world action-adventure" yang dikembangkan oleh perusahaan pengembang game Ubisoft Montreal dan secara resmi dirilis oleh Ubisoft.

Pertama kali dirilis di seluruh dunia pada tanggal 27 Mei 2014 sekaligus dalam lima platform yakni untuk Microsoft Windows, PlayStation 3, PlayStation 4, Xbox 360 dan Xbox One, sementara itu versi untuk konsol game Wii U dirilis menyusul pada tanggal 18 November 2014 di Amerika Utara, 21 November di Eropa, dan Desember di Jepang.

Setting

Mengambil setting di kota Chicago (Illinois) versi fiksional, cerita yang dikendalikan oleh pemain tunggal (single-player) berkisah tentang seorang hacker dan usahanya untuk membalas dendam setelah kecelakaan maut yang menimpa keponakannya. Rancangan open world yang didesain di dalam game ini memberikan kebebasan pada pemain untuk mengeksplorasi kota Chicago, yang termasuk area urban perkotaan, daerah pinggiran, dan pemukiman kumuh.

Salah_Satu_Scene_Dalam_Game_Watch_Dogs
Salah satu scene yang ditampilkan dalam trailer Watch Dogs.

Game ini dimainkan dari perspektif orang ketiga dan dunianya di navigasi dengan berjalan kaki atau dengan menggunakan kendaraan. Pemain akan memegang kendali terhadap tokoh utama yang bernama Aiden Pearce, seorang hacker grey hat dengan skill tinggi yang mampu menerobos sistem keamanan "ctOS", sebuah sistem operasi yang mengendalikan kota Chicago, dimana sistem ini menghubungkan segala hal di dalam kota ini, terbentuk setelah pemadaman total di timur laut pada tahun 2003 yang diakibatkan oleh ulah seorang hacker.

Sebuah mode multiplayer online juga disediakan di dalam game ini, memberikan hingga delapan pemain untuk bekerja sama ataupun berkompetisi dalam sebuah setting single player yang telah dimodifikasi.

Pengembangan

Proyek pengembangan game ini dimulai sejak tahun 2009. Sebagai bagian dari penelitian mereka dalam mengembangkan open world, para pengembang benar-benar turun ke lapangan secara langsung untuk memetakan dan mengambil contoh untuk diberikan kepada tim perancang. Tugas pengembangan ini diemban secara bersama-sama oleh sejumlah studio yang dimiliki Ubisoft di seluruh dunia.

Mengikuti pengumuman akan dirilisnya game ini pada bulan Juni 2012, Watch Dogs menjadi game yang sangat ditunggu-tunggu oleh para gamers di seluruh dunia. Pada hari peluncurannya, game ini secara umum mendapat ulasan positif, dengan pujian pada khususnya ditujukan kepada elemen hacking yang disediakan dalam game dan variasi misinya. Game ini juga mendapatkan sedikit kritik atas gameplay dan beberapa isu teknis.

Watch Dogs secara umum dianggap meraih sukses secara komersial, memecahkan rekor dalam katagori jumlah penjualan terbesar di hari peluncuran pertamanya dibandingkan semua game yang pernah dibuah oleh Ubisoft, dan menjadi peluncuran terbesar dimana dalam minggu pertama, game ini telah terjual sebanyak 4 juta kopi. (bukan kopi luwak tentunya).
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar