Review Procie Intel® Xeon® E3-1231v3 (8M Cache, 3.40 GHz)

Intel Xeon E3 1231v3

Diluncurkan pada quartal kedua tahun lalu (2014), seri procie Intel E3-1231V3 ini dibekali Intel® Smart Cache hingga 8 MB dan kecepatan Direct Media Interface (DMI) atau penghubung diantara northbridge dan southbridge dalam sebuah motherboard komputer yg berjenis DMI2 sehingga memiliki bus speed 5 GT/s, dengan demikian mempercepat transfer data.

Berjalan pada set instruksi 64-bit dengan extensions SSE4.1/4.2, AVX 2.0, procie ini diproduksi dalam skala lithography 22 nm. Harga yg direkomendasikan oleh situs resmi Intel adalah $250.00 untuk versi box dan $240.00 dalam versi tray (tanpa kotak dan kipas pendingin procie bawaan pabrik / stock cooler).

Review_Procie_Intel_Xeon_E3_1231v3
Review Procie Intel® Xeon® E3-1231v3 (8M Cache, 3.40 GHz)

Jumlah inti adalah 4 dengan threads sebanyak 8, frekuensi dasar procie 3.4 GHz serta dapat mencapai frekuensi turbo maksimum pada kecepatan clock 3.8 GHz. Daya listrik yg dikonsumsinya (thermal design power / TDP)adalah 80 W. Ingat bahwa procie ini tidak dapat di overclock, sehingga bukan pilihan tepat apabila Anda merencanakan untuk melakukan overclocking.



Memory

Kapasitas Memory maksimal yg bisa ditangani (tergantung dari tipe memorinya) adalah hingga 32 GB dengan tipe memory yg didukung adalah DDR3 dan DDR3L 1333/1600 pada 1.5V. Jumlah kanal memory maksimal adalah dua buah dengan bandwidth memory maksimum hingga 25.6 GB/s. Procie ini juga sudah mendukung penggunaan ECC Memory, walaupun ia tetap bisa digunakan dengan memory non-ecc.

Error-Correcting Code Memory atau disebut sebagai ECC memory adalah sebuah jenis dari penyimpan data komputer yg dapat mendeteksi dan mengkoreksi berbagai jenis data internal corruption yg sering ditemukan. ECC memory biasanya digunakan dalam komputer dimana data yg corrupt tidak dapat ditoleransi dalam kondisi apapun, seperti misalnya komputer yg digunakan untuk penelitian ilmiah ataupun komputer penghitung finansial (bank dan sejenisnya).

Sayangnya processor ini tidak dilengkapi dengan pengolah grafis terintegrasi (embedded Graphic Processing Unit) sehingga untuk dapat menggunakan procie ini wajib dipasangkan dengan kartu grafis dan tidak dapat berjalan sendiri.

Kinerja

Pada dasarnya Intel Xeon E3-1231V3 (Haswell series, 3.4 GHz, 8MB L3 Cache, LGA 1150) ini merupakan Server Processor alias chip pengolah data yg ditujukan untuk penggunaan di sistem komputer server / workstations (family-based entry servers) untuk manajemen IT. Akan tetapi procie ini juga tangguh untuk digunakan dalam keperluan lainnya seperti photoshop atau gaming. Terlebih lagi dengan fitur turbo boost melalui pengaturan motherboard, Anda bisa memperoleh kecepatan maksimal dari semua core hingga 3.8Ghz. Sedangkan untuk pengerjaan grafis atau video, Anda bisa mengaktifkan fitur hyperthreading. Jadi jika Anda memerlukan processor yg stabil dan tidak membutuhkan fitur overclock, maka procie ini bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda.

Kinerja_Intel_Xeon_E3_1231_v3
Kinerja Intel Xeon E3-1231 v3

Akan tetapi yg perlu diperhatikan adalah, apabila kebutuhannya untuk gaming, maka lebih baik untuk memilih seri processor Core i5 atau i7. Seri Xeon memang ditujukan untuk keperluan workstations dan server yg lebih membutuhkan inti yg lebih banyak dibandingkan kecepatannya. Dibandingkan dengan seri procie i7 misalnya yg walaupun jumlah core-nya lebih sedikit tapi mementingkan kecepatan sehingga lebih cocok untuk keperluan gaming. Tetapi apabila Anda masih tetap menginginkan procie ini untuk gaming, maka pasangkan ia dengan VGA Card yg mumpuni.

Motherboard

Hampir semua motherboard dengan intel socket LGA1150 bisa dipasangkan dengan procie ini, akan tetapi motherboard yg berbasis chipset Z97 adalah pilihan yg lebih baik karena memberi Anda kemudahan untuk kemungkinan upgrade pada masa mendatang, sebab dapat digunakan pada processor seri broadwell berteknologi litography 14nm. Contoh motherboard dengan seri chipset Z97 adalah Asus H97-PLUS ATX LGA1150, atau paling tidak gunakan yg berbasis chipset B85 seperti ASRock B85M-ITX.

Referensi

  • http://ark.intel.com/products/80910/Intel-Xeon-Processor-E3-1231-v3-8M-Cache-3_40-GHz
  • http://www.newegg.com/Product/Product.aspx?Item=N82E16819117316
  • http://www.cpubenchmark.net/cpu.php?cpu=Intel+Xeon+E3-1231+v3+%40+3.40GHz
  • http://cpuboss.com/cpu/Intel-Xeon-E3-1231-v3
  • http://www.tomshardware.com/answers/id-2425155/4790-xeon-1231v3.html
Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar